Pengawasan Logistik Pemilu 2024: Kesiapan dan Koordinasi Panwaslu Kecamatan Sawangan

Pengawasan Logistik Pemilu 2024: Kesiapan dan Koordinasi Panwaslu Kecamatan Sawangan

Andongonline | Sawangan Depok, 27 Desember 2023 – Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) Kecamatan Sawangan menegaskan kesiapannya dalam pengawasan pendistribusian logistik Pemilihan Umum (Pemilu) 2024. Dalam konferensi pers di Sekretariat Panwaslu Kecamatan Sawangan pada Rabu (27/12/2023), Ketua Panwaslu Kecamatan Sawangan, Syahril Hidayat, bersama jajarannya, mengungkapkan langkah-langkah yang telah diambil untuk memastikan kelancaran proses tersebut.

Lokasi Gudang Logistik Pemilu 2024 di tingkat Kecamatan Sawangan telah ditetapkan berada di Jl. Cempaka Komp. PD Bulak, Kelurahan Cinangka. Keputusan ini diambil setelah koordinasi intensif dengan Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dan pihak terkait lainnya. Syahril Hidayat menjelaskan bahwa Panwascam Sawangan telah melakukan survei dan pemeriksaan kondisi gedung gudang, memastikan bahwa lokasi tersebut aman, nyaman, dan representatif.

“Pendistribusian logistik dari KPU Kota Depok ke Kecamatan di perkirakan akan dimulai pada bulan Januari 2024. Hal ini tentu menjadi tantangan tersendiri mengingat padatnya kegiatan tahapan Pengawasan Kampanye Pemilu 2024,” kata Syahril.

Dengan adanya 476 Tempat Pemungutan Suara (TPS) di Kecamatan Sawangan, kesiapan gudang logistik menjadi hal yang krusial. Panwaslu Sawangan bekerja sama dengan PPK dan pihak terkait untuk memastikan gudang tersebut memenuhi kebutuhan ruang yang memadai. Keamanan dan kenyamanan lokasi menjadi prioritas utama.

Baca Juga :   Deklarasi Gibran Berkopyah Siap Menangkan Satu Putaran Prabowo Gibran Dengan Target 15 juta Suara

Syahril menambahkan, “Sehingga, Panwascam Sawangan bersama PKD terus memaksimalkan pengawasan keduanya yang menjadi agenda sangat penting dan krusial.”

Selain pengawasan terhadap gudang logistik, Panwaslu Sawangan juga akan memastikan ketepatan perlengkapan pemungutan suara, termasuk jumlah, jenis, bentuk, dan kualitasnya. Pihaknya juga berkomitmen untuk mengawasi dengan ketat waktu dan tujuan pendistribusian logistik Pemilu 2024.

“Kami, Panwascam Sawangan, siap melaksanakan pengawasan tahapan distribusi logistik Pemilu 2024. Mudah-mudahan di tahapan pendistribusian logistik ini berjalan dengan lancar sukses tanpa kendala,” pungkas Syahril Hidayat, menekankan pentingnya peran Panwaslu dalam memastikan integritas dan keberhasilan pelaksanaan Pemilu 2024 di tingkat Kecamatan Sawangan.

Penulis  : Irsad

Editor : Dubil